Kamis, 07 Mei 2015

Kegiatan wajib Pondok Pesantren Amumarta

Alhamdulillah, puji syukur kami panjatnyan padaNya, semoga senantiasa terlimpahkan kasih sayangNya. kegiatan atau progam ajar yang ada sekarang di pondok pesantren Amumarta Jejeran masih dua, yakni Mengaji al-Qur'an dan shalat berjam'ah di surau bambu. Adapun kegiatan mengaji al-Quran sendiri di bagi menjadi beberapa bagian dan waktu, yang pertama stor bacaan al-Quran atau biasa kami menyebutnya bin nadzri pada pukul 07.00, setiap hari kecuali hari Jum'at. Sedangkan yang sudah mulai menghapal al-Qur'an, setoran hapalannya, biasanya kami setoran 1 kaca per hari tapi tergantung orangnya juga, dan itu pada jam yang sama. untuk malamnya hanya malam Selasa dan malam Kamis untuk pengulangan yang di setorkan atau diulangkan pada paginya agar para santri mudah dalam mengingat. Sedangkan program yang ke dua adalah salat wajib lima waktu di Surau Bambu. Untuk dokumentasinya bisa dilihat di bawah.
 Ini diambil saat mau melakukan salat subuh berjamaah di Surau Bambu
Dan ini adalah kondisi saat santri mau ngaji al-Qur'annya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar